PENGARUH PENGGUNAAN METODE DISKUSI BERBANTUAN MEDIA VIDEO ANIMASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik kelas II di SDN 02 Kecamatan Galing. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) Hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika kelas 2. 2) Langkah-langkah penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi. 3) Pengaruh penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi. 4) Besar penggaruh penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan rancangan pra-eksperimen dengan desain One Grup Pretest-Posttest. Lokasi penelitian ini bertempat di SDN II Kecamatan Galing dengan sumber data adalah peserta didik kelas II berjumlah 22 orang. Teknik pengumpulan data berupa tes, observasi dan dokumentasi. Alat pengumpulan data berupa tes tertulis pilihan ganda (pretest-posttest), lembar observasi, dan dokumentasi (handphone dan kamera). Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan menggunakan uji normalitas dan uji regresi.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah: 1) Hasil belajar pretest dan posttest, untuk nilai rata-rata hasil belajar pretest sebasar 50,91 dan nilai rata-rata hasil belajar posttest sebesar 72,27. 2) Hasil lembar observasi yang telah di amati oleh guru kelas 2 bahwa langkah-langkah penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi sudah terlaksanan semua. 3) Hasil uji regresi diperoleh nilai Sig. 0,00 < 0,05 artinya terdapat pengaruh penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika di kelas II SDN 02 Kecamatan Galing. 4) Besar pengaruh penggunaan metode diskusi berbantuan media video animasi untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika di kelas II SDN 02 Kecamatan Galing adalah sebesar 61,4%.